Press "Enter" to skip to content

Samsung Galaxy Note 7 Ditarik, Lalu Diapakan?

Setelah melakukan dua kali recall, dengan hampir 100 kasus overheat yang berbahaya, Samsung pun memutuskan untuk ‘mematikan’ Galaxy Note 7.

Di Amerika, 1,9 juta unit Galaxy Note 7 ditarik. Lantas mau diapakan ponsel-ponsel tarikan ini?

Ternyata prosesnya rumit juga. Sebanyak 1,9 juta unit smartphone itu mesti dikumpulkan, dipaketkan, dikirim, lalu didaur ulang.

Karena di Amerika Serikat model bisnis seluler adalah berlangganan, maka proses ini bermula dari operator seluler. Pengguna harus mengembalikan Galaxy Note 7 ke operator asalnya.

Setelah diterima oleh operator, petugas di perusahaan operator itu harus memastikan perangkat sudah mati lalu memasukkannya ke dalam kemasan khusus dan ditempatkan dalam kotak yang disediakan Samsung.

Kotak-kotak ini kemudian dikirimkan ke fasilitas Samsung. Oleh Samsung nantinya perangkat itu harus dikirimkan ke fasilitas daur ulang yang tersertifikasi.

Dalam proses daur ulang, sebelum perangkat dihancurkan, terlebih dahulu baterainya dicopot. Kemudian perangkat dihancurkan untuk mengambil material logam yang berharga dan material lain.

Untuk setiap satu juta perangkat ponsel, bisa dikumpulkan 16 ribu kilogram tembaga, 350 kilogram perak, 33 kilogram emas, hampir 15 kilogram palladium.

Tak mudah mengeluarkan baterainya, sebab baterai ini direkatkan ke dalam perangkat. Harus hati-hati membuka perangkat, setelah terlebih dahulu melepaskan kaca layar.

Foto: Samsung

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mission News Theme by Compete Themes.