Samsung merilis jajaran lengkap premium smart TV untuk market Indonesia dalam sebuah acara virtual, kemarin. Jajaran produk TV terbaru itu meliputi Neo QLED, The Frame, The Freestyle, dan Super Smart TV+.
“Samsung menghadirkan perspektif baru untuk kegunaan sebuah TV, dari sebuah perangkat untuk ditonton, menjadi perangkat yang memberikan nilai bagi kehidupan kita sehari-hari, untuk hidup yang lebih penuh dan berdaya,” kata kata Simon Lee, President, Samsung Electronics Indonesia dalam keterangannya.
Berikut jajaran TV terbaru Samsung edisi 2022:
Neo QLED 8K
Samsung Neo QLED 8K tahun ini hadir dengan Neural Quantum Processor 8K yang diperkuat 20 neural network dan kecerdasan buatan (AI) untuk melakukan upscaling dengan lebih cepat dan presisi. Dengan fitur ini, kamu bisa upscaling video-video lama ke resolusi 8K.
Sementara teknologi Quantum Matrix Technology Pro meningkatkan level kontras gambar, sehingga visual yang ditayangkan lebih mendetail pada adegan gelap maupun terang. Teknologi ini didukung Shape Adaptive Light Control untuk mengontrol kecerahan area gambar. Diperkuat pula oleh 14-bit contrast mapping untuk menampilkan warna empat kali lebih presisi jika dibandingkan model tahun sebelumnya.
Untuk kenyamanan mata menonton dalam waktu lama, Neo QLED 8K sudah dilengkapi oleh fitur EyeComfort Mode di mana layar akan secara otomatis menyesuaikan tingkat kecerahan berdasarkan cahaya yang terdeteksi di ruangan sekitar TV. Caranya, memanfaatkan kombinasi sensor cahaya bawaan serta analisis data waktu matahari terbit dan terbenam di lokasi setempat.
Baca juga: Fakta-Fakta TV Neo QLED 8K dari Samsung
The Frame
Samsung memperbarui The Frame dengan panel layar matte display. Dengan panel ini, The Frame kini anti-pantulan cahaya, anti-noda, dan sidik jari, sehingga pengguna bisa menikmati berbagai karya seni dari koleksi lebih dari 1.600 karya dalam tampilan yang makin realistik, benar-benar seperti di museum.
The Frame edisi 2022 juga hadir dengan pembaruan pada fitur Art Mode, di mana fitur ini dilengkapi dengan aplikasi browser baru yang mengintegrasikan Ambient Mode, Art Mode, dan My Photo Mode.
Samsung juga merancang The Frame terbaru untuk kompatibel dengan aksesori Auto-Rotation. Aksesori ini akan memutar The Frame dari horizontal ke vertikal (mode portrait) atau sebaliknya, tergantung konten yang hendak ditampilkan.
Baca juga: Teknologi Ini Mampu Kenali Wajah Orang Meski Sedang Pakai Masker
The Freestyle
Samsung juga menghadirkan The Freestyle, proyektor portable yang mungil dan multifungsi. Perangkat ini mampu menampilkan konten hingga seukuran 100 inci di berbagai permukaan.
Untuk kemudahan menonton di berbagai tempat, The Freestyle memiliki dudukan (cradle) yang bisa diputar 180 derajat, fitur auto keystone untuk mengoreksi sudut gambar pada permukaan yang miring sehingga pengguna akan menikmati gambar dalam screen persegi panjang yang tegak lurus.
Lalu fitur auto leveling akan memastikan gambar tetap dalam posisi mendatar walaupun diproyeksikan dari permukaan yang miring ataupun tidak rata. Fitur auto focus akan memastikan gambar akan tetap tajam dan jernih disaksikan dari berbagai sudut.
The Freestyle sudah disertifikasi oleh penyedia layanan over-the-top (OTT) seperti Netflix, YouTube, HBO Max, dan sebagainya. Dengan tap view, pengguna juga bisa langsung memproyeksikan konten-konten yang ada di smartphone mereka melalui perangkat ini.
Super Smart TV+ untuk Siaran TV Digital
Pemerintah telah mengumumkan penghentian siaran TV analog (Analog Switch Off) sebelum 2 November 2022, sehingga setelahnya, seluruh masyarakat Indonesia akan menikmati siaran TV digital. Untuk mendukung program ini, Samsung menghadirkan Super Smart TV+ untuk pengalaman menikmati program-program TV digital dalam resolusi terbaiknya, dengan gambar yang bersih dan suara yang jernih.
Samsung Super Smart TV+ memiliki pilihan resolusi layar HD, Full HD, hingga Ultra HD (4K) yang menghadirkan visual yang jernih dan mendetail. Tak hanya siaran TV digital, pengguna bisa menikmati konten-konten hiburan dari berbagai layanan OTT terkemuka yang sudah tersedia di smart TV ini. Pengguna pun dapat terhubung ke Internet dengan Built-in Wi-Fi dan bisa mengontrol TV dengan bantuan asisten suara Bixby.
Super Smart TV+ juga memiliki kualitas audio yang akan menghadirkan pengalaman menonton yang imersif. Pada tipe 4K (BU8000), TV ini pun dilengkapi fitur Object Tracking Sound Lite (OTS Lite) yang akan menghadirkan 3D surround sound dan Adaptive Sound, di mana TV secara pintar akan mengoptimalkan suara berdasarkan tipe konten dan analisis scene secara real-time.
Dengan fitur PC on TV, pengguna bisa menampilkan konten dari PC di layar TV yang lebih luas untuk kemudahan melakukan pekerjaan dan didukung pula oleh integrasi dengan Office 365 (cloud). Simpan file-file penting di Samsung Cloud atau ubah Super Smart TV+ menjadi sistem musik virtual.
Dengan One Remote, pengguna bisa mengatur perangkat lain yang terhubung ke TV ini, seperti konsol game, driver USB, Soundbar, atau mengakses berbagai konten favorit di Smart Hub. Tipe BU8000 bahkan telah didukung oleh SolarCell Remote sehingga juga bebas baterai dan mudah diisi ulang dayanya dari cahaya ataupun charging.
Be First to Comment