Press "Enter" to skip to content
Intel Thunderbolt generasi baru.

Intel Pamer Prototipe Thunderbolt Terbaru, Apa Kehebatannya?

Bersamaan dengan dirilisnya spesifikasi USB4 v2 di ajang USB Implementers Forum, baru-baru ini, Intel juga mendemonstrasikan prototipe Thunderbolt generasi terbaru. Konektor yang masih dalam fase pengembangan ini diklaim mampu menghadirkan bandwith dua arah dengan kecepatan 80 gigabit per detik (Gbps) dan 120 Gbps untuk pengalaman display terbaik.

Kemampuan ini tiga kali lebih tinggi dari teknologi yang ada saat ini. Intel, dalam keterangannya, mengatakan teknologi ini akan sangat dirasakan manfaatnya oleh para kreator konten dan gamer. Meski begitu, Intel menekankan, akan tetap mempertahankan kompatibilitas Thunderbolt terbaru itu dengan versi Thunderbolt dan USB sebelumnya.

“Intel selalu menjadi pelopor dan pemimpin industri untuk solusi konektivitas kabel, dan Thunderbolt sekarang telah menjadi port yang mainstream pada mobile PC dan terintegrasi ke dalam tiga generasi mobile CPU Intel. Kami senang sekali bisa memimpin industri ke depan dengan Thunderbolt generasi terbaru yang dibangun berbasis spesifikasi USB4 v2, yang dikembangkan ke generasi berikutnya oleh Intel dan para anggota USB Promotor Group lainnya.” ucap Jason Ziller, general manager of the Client Connectivity Division di Intel.

Demonstrasi prototipe ini menandai tonggak sejarah dalam perjalanan untuk menghadirkan Thunderbolt generasi terbaru di industri. Kebutuhan bandwidth pembuat konten dan gamer telah meningkat secara signifikan sebab mereka membutuhkan display beresolusi tinggi, visual berlatensi rendah, dan melakukan backup atau transfer file video dan data berukuran besar.

Thunderbolt generasi terbaru akan menghadirkan hingga tiga kali lipat kemampuan Thunderbolt saat ini dan membuat aktivitas kreasi konten dan gaming menjadi lebih efisien dan imersif. Selain mendukung versi terbaru USB4, peningkatan pada Thunderbolt generasi terbaru meliputi:

  • Dua kali total bandwidth Thunderbolt terkini, yaitu mampu mencapai 80 Gbps, serta mampu mencapai 120 Gbps, yang merupakan tiga kali bandwidth sebelumnya, untuk penggunaan-penggunaan yang menampilkan video secara intensif.
  • Mendukung DisplayPort 2.1 yang baru dirilis, untuk menghadirkan pengalaman display terbaik.
  • Dua kali data throughput PCI Express untuk penyimpanan dan grafis eksternal yang lebih cepat.
  • Dengan teknologi signaling terbaru, generasi terbaru ini bisa bekerja dengan kabel pasif yang ada berukuran hingga 1 meter.
  • Kompetibel dengan Thunderbolt, USB dan DisplayPort, versi sebelumnya.
  • Didukung oleh program pemberdayaan dan sertifikasi dari Intel.

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mission News Theme by Compete Themes.