Pameran dagang produk elektronik di Indonesia ada beberapa macam. Tetapi mungkin tak ada yang seperti Global Sources Electronics Indonesia 2019 yang bakal digelar di Jakarta Convention Center Jakarta pada 5-7 Desember 2019 mendatang. Sebab di sini, kamu bisa jadi reseller dengan berbelanja produk elektronik dalam skala grosir.
Global Sources Electronics Indonesia akan menghadirkan lebih dari 300 pemasok produk elektronik, terbagi ke dalam empat kategori: peralatan elektronik untuk konsumen, komponen elektronik, peralatan elektronik seluler, dan smart living.
Di kategori peralatan elektronik untuk konsumen, kamu bisa mendapatkan produk-produk elektronik untuk rumah, audio, gaming, periferal komputer, dan sebagainya. Sementara di kategori komponen, kamu bisa mendapatkan produk kelistrikan, konektor, dan komponen lainnya. Di kategori peralatan seluler, ada smartphone, tablet, aksesoris, VR/AR, dan sebagainya. Adapun di kategori smart living terdapat produk-produk smart home, produk keamanan rumah/gedung, dan produk hemat energi.
Tidak hanya menampilkan produk, ide dan teknologi teranyar, event ini juga membawa peserta pameran terverifikasi yang berpengalaman dalam memasok untuk beberapa merek teratas di industri elektronik, dan yang sangat antusias dalam melayani pasar Indonesia. Hadir pula dukungan dari asosiasi dan pelaku bisnis di Indonesia, di antaranya GINSI (Gabungan Importir Nasional Seluruh Indonesia), importir.org wadah pelaku bisnis impor, AsiaCommerce, edEA, ASISINDO, dan sebagainya.
“Kami sangat senang bisa membawa pameran produk elektronik terbesar kami untuk pertama kalinya ke Indonesia. Potensi ekonomi Indonesia yang terus tumbuh dan meningkatnya pangsa UMKM dan penjual online di seluruh Indonesia menjadi motivasi tersendiri untuk berlangsungnya acara ini,” kata Toerangga Putra, Presiden Direktur Adhouse Clarion Events, penyelenggara event ini, dalam keterangan resminya.
Supplier yang hadir di event ini berasal dari China, Korea Selatan, Taiwan, dan Hong Kong, serta beberapa perusahaan lokal Indonesia.
Be First to Comment