Di pesisir Papua terutama di daerah rawa bakau dan perairan berlumpur terdapat ikan yang unik. Ikan ini adalah gobies “berjalan” (walking gobies).
Gobies termasuk kelompok ikan dengan jumlah spesies terbesar di dunia. Ikan ini punya lebih dari 2.000 spesies dalam lebih dari 200 genera. Kebanyakan adalah ikan kecil dengan panjang kurang dari 10 cm.
Ikan gobies “berjalan” termasuk dalam genus Periophthalmus dan ikan ini tergolong spesial karena mampu bertahan dalam waktu lama di luar air dan bahkan dapat dapat memanjat akar bakau untuk mencari serangga. Sebanyak 12 spesies ikan ini tersebar luas di Indo-Pasifik.
Apabila ada perahu yang mendekat maka ikan-ikan gobies ini akan serentak masuk ke dalam air. Setelah aman, mereka akan muncul kembali ke permukaan.
Pada saat muncul kembali ke permukaan, biasanya gobies jantan “berjalan” beratraksi untuk memikat betina dengan mengangkat siripnya. Atraksi ini juga sekaligus sebagai ajang persaingan antar sesama jantan untuk menarik perhatian si betina.
Kontributor: Hari Suroto
Be First to Comment